Miles Films Perkenalkan Jajaran Pemeran Film Bebas (2019)

0
1198
Miles Film Perkenalkan Aktor Film Bebas (2019)

ulasinema.com Bebas merupakan film terbaru dari rumah produksi Miles Films. Film ini diadaptasi dari film suskes asal Korea Selatan berjudul Sunny. Film Bebas memiliki jajaran pemeran yang bergelimang, mulai dari Marsha Timothy, Indy Barends, Baim Wong, dan beberapa aktor papan atas Indonesia.

Jakarta — Jumat sore (10/5), Miles Films mengumpulkan media untuk memperkenalkan jajaran pemeran film Bebas (2019), film terbaru mereka. Film berjudul Bebas ini diadaptasi dari film Korea Selatan berjudul Sunny yang rilis pada tahun 2011 silam. Mampu meraih 7 juta penonton, Sunny merupakan salah satu film tersukses sepanjang masa di Korea.

IMG_20190510_172308

“Saya belum pernah nonton film Sunny tadinya,” kata Mira Lesmana, produser sekaligus penulis skenario film Bebas. “Lalu, saat saya dan Riri (Riza) sedang di Korea CJ (Entertainment) bilang kalau mereka penggemar AADC (Ada Apa dengan Cinta?) 1&2.”

Mira Lesmana pun melanjutkan, CJ Entertainment memberi tahu bahwa mereka punya film yang memiliki nuansa yang mirip, yaitu Sunny. Rumah produksi asal Korea tersebut tertarik mengajak Miles Films bekerja sama, tetapi Mira Lesmana tadinya tak tertarik. Riri Riza-lah yang meyakinkan Mira Lesmana untuk menonton film Sunny sesampainya mereka di Jakarta.

Ditanya mengenai Bebas yang disebut-sebut seperti menggabungkan AADC 1&2, menurut Mira, “Ada kemiripan dalam hal kurun waktu. Namun, film Bebas memiliki keunikannya tersendiri.”

gigg

Dengan mengadaptasi film Sunny yang sangat khas dengan kehidupan masyarakat ibu kota Korea Selatan, Seoul, tentu hal ini menjadi tantangan. Mira Lesmana menyebut, “Bebas bukan film Korea yang di-Indonesia-kan, tetapi kita mau jadikan ini film Indonesia.”

Salah satu hal menarik dari penggambaran latar film ini, yaitu cara menggambarkan latar Jakarta modern. Salah satu caranya, yaitu menggunakan MRT Jakarta. “Tadinya gak boleh pakai MRT karena masih dalam masa persiapan,” ujar Riri Riza.

“Saat sedang ambil gambar dengan Commuter Line, saya pun minta coba lagi tanyakan (pada pihak MRT). Akhirnya, boleh,” tutup Riri Riza.

Film Bebas memiliki jajaran pemain yang bergelimang, mulai dari Marsha Timothy, Indy Barends, Susan Bachtiar, Widi Mulia, Baim Wong dan aktor-aktor belia seperti Maizura, Shrryl Sheinafia, Agatha Pricilla serta Baskara Mahendra. Bahkan, aktor-aktor pendukungnya saja sangat menarik, seperti Reza Rahardian, Happy Salma dan Oka Antara. Ini merupakan film dengan jajaran aktor terbanyak yang pernah ditangani oleh Miles Films.

Film ini berkisah tentang enam orang remaja perempuan Jakarta. Mereka terpisahkan selama 23 tahun sejak tahun 1996 hingga sekarang. Bebas akan mulai tayang di bioskop pada Oktober 2019.

Penulis dan pewarta : Muhammad Reza Fadillah
Penyunting : Anggino Tambunan